Email... Apa sih?
Definisi
Email adalah singkatan dari Elektronik Mail atau dalam bahasa Indonesia disebut Surat Elektronik merupakan sarana dalam mengirim surat yang dilakukan melalui media internet. Media internet yang dimaksud bisa melalui komputer atau handphone yang memiliki akses internet. Pada umumnya mengirim surat biasa akan di kenakan biaya ( Membeli Perangko ) namun pada Surat Elektronik hanya dibutuhkan sambungan internet.
Fungsi Email
Email adalah alamat resmi kita di dunia maya. Dengan menggunakan email kita dapat terhubung dalam berbagai kegiatan internet, seperti bergabung di situs jejaring sosial semisal Facebook dan twitter maka saat pendaftaran akan membutuhkan email. Saat ini, Email telah berkembang hingga memiliki fungsi yang sangat beragam. Mengirim file, foto, video dan Chat dengan teman dan keluarga menjadi lebih mudah.
Sejarah Email
Sebelum internet digunakan secara luas, Email telah lebih dulu digunakan. Pada waktu itu Email sangat sederhana, pengguna komputer hanya meletakkan surat kepada pengguna komputer lain. Email hanya dapat dikirim dan diterima oleh satu jaringan komputer dalam rangkaian LAN ( Local Area Network ).
Sekitar tahun 1971, Seorang programmer Amerika, Raymond Tomlinson mulai menggunakan simbol @ sebagai pemisah antara user id dan domain. Mulai sejak itu, nama_user@nama_komputer menjadi standart penggunaan Email. Kemudian John Vital menemukan sebuah software untuk pengaturan Email pada tahun 1975, beberapa tahun kemudian, Email menjadi populer dan telah memenuhi lalu lintas Internet.
Eudora adalah salah satu program email pertama yang dapat digunakan secara komersial pada saat itu, dikembangkan Steve Dorner pada tahun 1988. Kemudian pada tahun 1991, bersamaan dengan penemuan WWW ( World Wide Web ) oleh Tim Berners-Lee, Email mulai tersedia luas dan dapat diakses secara gratis dengan tampilan antas muka yang lebih ramah. Beberapa penyedia layanan email gratis adalah Yahoo, Hotmail dan Gmail.
Kenapa Harus Punya akun E-Mail?
Langkah paling utama jika ingin aktif di dunia online atau hanya sekedar menjadi netizen adalah memiliki email. Email ini seperti tempat tinggal atau alamat online di internet. Jadi kalau sobat punya alamat jelas (email) sobat bisa daftar apa saja di internet seperti facebook, twitter, blog, youtube, forum-forum dst.
Banyak layanan penyedia email gratis yang bertebaran di internet. Salah satunya yaa gmail ini.
Membuat satu email di gmail berarti sobat akan memiliki satu akun google. Satu akun google berisi beberapa fitur pelengkap seperti youtube dan google drive.
Sangat mudah sekali untuk mendaftarkan dan mendapatkan akun gmail. Yang sobat perlukan hanyalah mengisi form pendaftaran dan memberikan nomor handphone (HP) yang akan digunakan untuk verifikasi
Lalu... bagaimana caranya?
yuk..! ikuti langkah-langkahnya. ane bakal kasih tutorial step by step sehingga sobat bisa buat dan punya akun email.
ada beberapa penyedia jasa layanan Email, namun kali ini ane mau ajak sobat buat Email di Google Mail (Gmail).
Berikut langkah-langah membuat email baru di gmail :
1. Ketik di browser gmail.com atau Sobat masuk dulu ke alamat resmi gmail berikut : Gmail
2. Pilih Create an account di pojok kanan atas sehingga muncul tampilan berikut
3. Isi dengan lengkap formnya
Nama : Isikan nama asli sesuai KTP (misal: Sulton Alghifari)
Username : Isi dengan nama email yang akan sobat gunakan (tutorialtech94@gmail.com)
Password : Isi password (gunakan kombinasi key, angka+huruf. misal:F4ith1234567)
Confirm : Isi password (sama dengan yang diatasnya)
Gender : Pilih salah satu (Female = Perempuan, Male = Laki-laki)
Mobile phone : Isikan No Hp sobat
Your current email address : Biarkan aja kosong
Note:
Jangan Gunakan nama email lebay dan susah diingat. Gunakan nama asli sobat atau singkatan nama. Minimal ada nama sobat yang tercantum di email.4. Klik Next step
5. Jika ada tampilan (pop up) privacy and terms, pilih "I AGREE (SAYA SETUJU)"
1. Ketik di browser gmail.com atau Sobat masuk dulu ke alamat resmi gmail berikut : Gmail
2. Pilih Create an account di pojok kanan atas sehingga muncul tampilan berikut
3. Isi dengan lengkap formnya
Nama : Isikan nama asli sesuai KTP (misal: Sulton Alghifari)
Username : Isi dengan nama email yang akan sobat gunakan (tutorialtech94@gmail.com)
Password : Isi password (gunakan kombinasi key, angka+huruf. misal:F4ith1234567)
Confirm : Isi password (sama dengan yang diatasnya)
Gender : Pilih salah satu (Female = Perempuan, Male = Laki-laki)
Mobile phone : Isikan No Hp sobat
Your current email address : Biarkan aja kosong
Note:
Jangan Gunakan nama email lebay dan susah diingat. Gunakan nama asli sobat atau singkatan nama. Minimal ada nama sobat yang tercantum di email.4. Klik Next step
5. Jika ada tampilan (pop up) privacy and terms, pilih "I AGREE (SAYA SETUJU)"
Setelah tahap no 5 di atas Google akan meminta verikasi no hp yang artinya Google akan mengirimkan pesan ke Hp sobat berupa kode angka atau tulisan bisa juga gabungan keduanya.
Verifikasi Nomor Hp
Jika google menginginkan verifikasi no hp maka masih satu tahap lagi untuk mendapatkan akun gmailnya. Berikut ini langkah-langkahnya :
1. Setelah tahap di atas selesai, akan ada tampilan halaman "Verify your account"
2. Pastikan no hp sobat benar dan aktif hpnya
3. Pilih "text message (sms)"
4. Klik continue
5. Tunggu hingga google mengirimkan sms ke no hp sobat
6. Setelah kode diterima, masukan ke halaman "Verify your phone" dan masukan kodenya
7. Klik Verify
8. Selamat.. Gmail sobat sudah jadi...
Cara mengirimkan email
Berikut ini adalah langkah-langkah mengirimkan pesan dengan melampirkan beberapa file.
- Klik menu compose
- To : diisi alamat email yang akan dikirimkan pesan contoh : sibulanoke@gmail.com
- Subject : Judul pesan
- Di kotak bawah isilah pesan yang akan sobat kirm
- Di bagian bawah sendiri disamping tulisan send ada menu "Attach Files" klik untuk melampirkan file
- Jika sudah selesai semua Klik send untuk mengirimkan pesan.
Cara masuk ke gmail (Sign in)
1. Di addres bar (browser) ketik gmail.com
2. Pilih Sign In
3. Masukan alamat email
4. Klik Next
5. Masukan password
6. Klik sign in
Cara keluar dari gmail (Sign Out)
1. Lihat pojok kanan atas "My account"
2. Klik Sign Out
Tips agar gmail tidak mudah di hack :
- Biasakan login menggunakan komputer atau laptop pribadi
- Jangan sembarangan membuka email (login ke gmail) di komputer atau jaringan umum seperti warnet dan wifi gratisan. Tempat-tempat umum seperti warung internet biasanya rawan pemasangan aplikasi pengintai password. Apalagi jika sobat lupa sign out bisa jadi email sobat akan dimanfaatkan orang lain.
- Jika terpaksa harus login melalui fasilitas umum, biasakan setelah selesai online hapus semua riwayat penelusuran di browser
- Restart komputer atau matikan jika sudah selesai digunakan. Karena biasayanya setiap komputer warnet dilengkapi aplikasi pengaman Deep freeze.
Bagi orang umum kehilangan akses gmail atau dihack adalah hal yang biasa saja. Bisa buat yang baru. Tapi bagi seorang bloger kehilangan akses login diibaratkan kehilangan sebuah rumah besar beserta isinya. Bisa jadi stress apalagi kalau di dalamnya sudah banyak blog yang menghasilkan pundi-pundi rupiah.
Kok bisa gitu kang? karena.... eh karenaaaa...
Kehilangan akun gmail sama saja sobat kehilangan akses untuk masuk ke blogger, youtube, Google webmaster, Google drive dan semua akun-akun online sobat yang masih menggunakn email yang sama.
Jadi jagalah email sobat. Karena email itu sama dengan Kunci rumah. Kalu kuncinya hilang percuma sobat punya rumah besar nan mewah tapi hanya bisa dipandang.
yups... demikian tutorial membuat Email baru, semoga bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar